Kamis, 19 Maret 2020

Partisi hardisk ( GPT dan MBR )

# Partisi hardisk ( GPT dan MBR ).

MBR ( Master Boot Record )

      MBR adalah singkatan dari Master Boot RecordDalam sistem partisi MBR, semua informasi yang terdapat dalam disk dipegang dibawah kendali oleh MBR, misalnyafile system, logical partition, extended partition, dll. MBR dapat digunakan untuk instalasi seluruh sistem operasi kecuali Windows 10 yang baru saja dirilis

Kekurangan MBR

Hanya dapat mendukung hardisk maksimal 2 TB saja.
Hanya dapat mendukung untuk pembuatan maksimalPrimary Partition saja.
JIka ingin membuat partisi lebih, 1 primary partition harus dikorbankan menjadi extended partition sehingga dibawahnya bisa dibuat beberapa logical partition.

Informasi mengenai lokasi file system dan partisi sistem operasi hanya tersimpan pada sektor pertama pada hardisk tersebut, sehingga apabila hilang atau corrupted maka sistem operasi akan mengalami kerusakan.

GPT (GUID Partition Table)
GPT merupakan singkatan dari GUID Partition Table. Pada tipe hardisk GPT, layout tabel partisi didefinisikan menggunakan Global Unique Identifier. Yang membuat tampilan dari GPT lebih menarik ketimbang MBR.

Kelebihan GPT dibanding MBR

Mendukung media penyimpanan atau hardisk hinggaZB (Zettabyte).
Dapat mendukung hingga 128 Primary Partition.
Informasi file system dan lokasi sistem operasi disimpan lebih dari satu lokasi, sehingga jika yang utama rusak, sistem masih bisa berjalan normal menggunakan backup yang lainnya.

# Disk Storage
* 1 Bit = Binary Digit

* 8 Bits = 1 Byte
* 1000 Bytes = 1 Kilobyte
* 1000 Kilobytes = 1 Megabyte
* 1000 Megabytes = 1 Gigabyte
* 1000 Gigabytes = 1 Terabyte
* 1000 Terabytes = 1 Petabyte
* 1000 Petabytes = 1 Exabyte
* 1000 Exabytes = 1 Zettabyte
* 1000 Zettabytes = 1 Yottabyte
* 1000 Yottabytes = 1 Brontobyte

* 1000 Brontobytes = 1 Geopbyte


                                  
                                  Perbedaan MBR dan GPT

>MBR hanya mendukung kapasitas penyimpanan hingga 2 TB saja, sedangkan GPT mampu mendukung hingga 9 ZB.

>MBR hanya dapat dibuat menjadi 4 primary partition, sedangkan pada GPT mampu dibagi menjadi 128 primary partition.

>Pada MBR, informasi mengenai lokasi file system dan lokasi sistem operasi hanya disimpan pada sektor pertama pada hardisk tersebut, sedangkan pada GPT dilakukan penyimpanan beberapa kali sebagai cadangan jika informasi utama mengalami kerusakan atau corrupted.

>MBR dapat digunakan untuk menginstall semua sistem operasi kecuali Windows 10, GPT wajib digunakan ketika akan menginstall Windows 10 dan motherboardnya harus mendukung UEFI.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

infrastruktur_jaringan

Instalasi Trixbox, konfigurasi IP Address di virtualbox, dan Konfigurasi Trixbox Sebagai VOIP Server

# Langkah - Langkah Install Trixbox di Virtualbox 1. Buka aplikasi virtualbox 2. Kemudian klik "NEW" untuk membuat komputer virtua...